Garut (ANTARA) - Bupati Garut Rudy Gunawan mengingatkan seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Garut, Jawa Barat untuk memberikan keterangan sejujur-jujurnya saat petugas Badan Pusat Statistik melaksanakan tugas Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) dengan mendatangi rumah-rumah warga.
"Saya minta supaya seluruhnya memberikan dukungan, dengan memberikan data yang benar dan akurat, supaya kebijakan dalam rangka pembangunan nasional didasarkan kepada satu data yang baik," kata Bupati Garut usai melaksanakan pendataan Regsosek di Ruang Pamengkang, Garut, Sabtu.
Ia menuturkan petugas dari BPS Garut sudah mulai terjun ke lapangan untuk melaksanakan Regsosek tahun 2022 dengan mendatangi setiap lapisan masyarakat di 42 kecamatan Kabupaten Garut.
Baca juga: Pemkab Garut optimalkan layanan Vision Center untuk kesehatan mata masyarakat
Ia mengajak masyarakat yang menjadi sasaran program Regsosek untuk membantu petugas dan menyukseskan kegiatan dalam mendata kondisi sosial dan ekonomi masyarakat.
"Regsosek ini adalah penting untuk mengetahui data dengan profil tentang sosial ekonomi di satu keluarga," katanya.
Ia menjelaskan adanya pendataan oleh BPS itu nanti akan mendapatkan hasil kondisi perkembangan masyarakat, termasuk tingkat kesejahteraan hidupnya.
"Untuk bisa mengukur tentang kemampuan, dan akses-akses lain ya, dari sisi ekonomi misalnya, berapa pendapatan tanpa pengeluaran, apakah ada kegiatan-kegiatan usaha lain yang dipunyai oleh satu keluarga, misalnya PNS, apa punya kegiatan usaha lain, dan sebagainya," katanya.