Jakarta (ANTARA) - Penggunaan remote pada kendaraan, saat ini sudah menjadi hal yang lumrah. Meski begitu, para pengguna jangan terlena oleh alat yang dapat memudahkan pemilik untuk mengunci dan membuka pintu, pasalnya bisa saja alat tersebut tidak dapat digunakan secara tiba-tiba.
Auto2000 dalam laman resminya, pada Rabu mebhelaskan ada empat hal yang bisa menyebabkan remote kendaraan tidak bisa berfungsi dengan baik.
Baca juga: Tips perawatan mobil seusai mudik, apa saja?
Remote dalam keadaan rusak
Salah satu penyebab yang membuat pintu mobil tidak bisa dikunci dengan remote adalah kerusakan pada remote mobil itu sendiri. Salah satu ciri remote mobil yang rusak adalah lampu indikator dari remote tidak menyala atau tombol-tombol yang ada pada remote mengalami kerusakan seperti tidak dapat ditekan.
Ada banyak hal yang dapat menyebabkan remote mobil rusak, antara lain: remote mobil sering terjatuh, remote mobil sering tertekan, dan bahkan remote mobil sering ketumpahan air. Oleh karena itu, perhatikan di mana Anda meletakkan remote mobil, jangan sampai disimpan di tempat sembarangan agar tidak rusak.
Baterai yang sudah drop
Baterai remote mobil yang habis juga dapat menyebabkan pintu mobil tidak bisa dikunci dengan remote. Salah satu ciri baterai remote yang habis adalah lampu indikator dari remote mobil tidak menyala saat tombol perintah ditekan.
4 penyebab remote mobil rusak, apa saja?
Rabu, 25 Mei 2022 9:20 WIB