Edgar Xavier M dari Indonesia yang juga tampil di nomor sama hanya mampu menempati peringkat ke-6 dengan nilai 9,46.
Naro mengakui sebenarnya tidak kepikiran untuk meraih medali, melainkan bagaimana bisa bermain yang terbaik untuk Indonesia.
"Sebenarnya di atas ekspektasi ya, karena ekspektasi enggak ada gambaran mau medali apapun. Yang penting keluarkan yang terbaik untuk Indonesia. Medali itu di tangan Tuhan," ujarnya.
Karena itu, Naro sangat bersyukur bisa meraih medali meski hanya perunggu, dan sudah cukup puas dengan penampilannya hari ini.
"Kalau kurang, tetap saja ada kurangnya, ada lebih, ada kurangnya. Mungkin seharusnya bisa (main) lebih tenang lagi," kata Naro yang pernah tampil di SEA Games 2019 Filipina.
Baca juga: Klasemen SEA Games 2021: Tiga emas bawa Indonesia ke peringkat 3
Indonesia raih satu perak dan perunggu dari wushu SEA Games
Jumat, 13 Mei 2022 12:48 WIB