Belanja negara terdiri dari belanja pemerintah pusat mencapai Rp314,2 triliun yang turun 10,3 persen year on year karena penurunan belanja kementerian dan lembaga hingga 25,6 persen yoy.
Adapun belanja non kementerian dan lembaga yang tercatat mencapai Rp164,2 triliun masih tumbuh 10,6 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
Sementara itu, transfer ke daerah dan dana desa (TKDD) yang sudah mencapai Rp176,5 triliun sampai akhir Maret 2022 atau tumbuh 2,0 persen dari periode yang sama tahun lalu.