Target vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Cirebon adalah 1,7 juta jiwa, dan saat ini, kata Dendi, untuk vaksinasi dosis pertama sesuai KTP sudah melampaui target, yaitu di angka 1,8 juta jiwa atau 104 persen.
Untuk vaksinasi COVID-19 dosis kedua berada di angka 86 persen atau 1,5 juta jiwa, namun untuk data vaksinasi yang berdasarkan kegiatan di Kabupaten Cirebon, dosis pertama berada di angka 92 persen dan kedua 78 persen.
"Kalau dosis ketiga kita berada di angka 296 ribu jiwa atau 16 persen dari target," katanya.
Baca juga: Polres Garut selidiki penyebab kematian ibu dan 2 anak di rumahnya