ANTARAJAWABARAT.com,23/4 - Institut Teknologi Harapan Bangsa (ITHB) dan Universitas Maranatha memastikan tempat di semi final pada kompetisi bola basket LA Lights Campus League (2012) Regional Bandung setelah mengalahkan lawan-lawan mereka di GOR C-Tra Arena Cikutra Kota Bandung.
Pada pertandingan kedua babak perempat final yang berlangsung Minggu (22/40 malam, ITHB mengalahkan Universitas Islam Bandung (Unisba) dengan skor 62-34.
Sementara itu, pada pertandingan sebelumnya Universitas Maranatha menang atas UPI dengan skor tipis 55-48.
Kendati lolos ke babak semi final besok, pelatih ITHB Joseph mengatakan belum puas dengan irama permainan tim.
"Tahun lalu kami hanya berada di posisi runner-up. Tahun ini harus lebih baik dengan merebut juara," katanya.
Hal senada dikatakan oleh Pelatih Maranatha Yohannes.
"Peluang juara semakin besar dengan kemenangan hari ini, dan besok tim harus tampil maksimal untuk kalahkan Unpar" kata Yohannes.
Untuk persiapan semi final yang digelar Senin (23/4), Joseph mengatakan tak ada strategi khusus.
"Yang penting tim istirahat dengan cukup sehingga bisa tampil sebaik hari ini," ucapnya.
Pertandingan semifinal putri hari ini akan menghadirkan tim-tim terbaik di Bandung. Juara grup x yang juga juara bertahan pada kompetisi tahun lalu yakni UPI akan melawan Runner-up Grup Y, yaitu tim putri Maranatha, sedangkan tim putri Unpad yang menang tiga kali pada babak kualifikasi, akan melawan runner ¿up grup x STT Telkom.
Pada Semi Final tim putra akan mempertandingkan Unpar vs Maranatha, dan ITHB kontra IT Telkom. ***3***
Syarif A
PUTRA ITHB DAN MARANATHA KE SEMIFINAL
Senin, 23 April 2012 8:32 WIB