ITB terima 2.085 calon Mahasiswa Baru lewat jalur SNMPTN 2022
Selasa, 29 Maret 2022 16:13 WIB
Informasi mengenai pelaksanaan dan persyaratan Pendaftaran Ulang Mahasiswa Baru ITB tersebut dapat diperoleh di laman https://admission.itb.ac.id/home/hasil-seleksi. ITB menerima calon mahasiswa baru program sarjana tahun akademik 2022/2023 melalui tiga jalur, yaitu Seleksi Nasional Mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan Seleksi Bersama Mahasiswa Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) yang diselenggarakan oleh LTMPT secara nasional, serta Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB) yang diselenggarakan sendiri oleh ITB.
Untuk informasi mengenai ketiga jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru tersebut dapat diperoleh di laman https://admission.itb.ac.id/.
Sesuai dengan informasi yang disampaikan oleh Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), para siswa yang dinyatakan tidak lulus SNMPTN 2022, masih mendapatkan kesempatan mengikuti SBMPTN 2022. Pendaftaran calon peserta Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) dan SBMPTN 2022 dapat dilaksanakan di laman https://portal.ltmpt.ac.id, mulai tanggal 23 Maret–15 April 2022.
Informasi lengkap mengenai pendaftaran UTBK dan SBMPTN 2022 dapat diperoleh di laman https://ltmpt.ac.id.
Baca juga: Sebelum SNMPTN ditutup, LTMPT beri kesempatan siswa permanenkan akun
Baca juga: Sebelum SNMPTN ditutup, LTMPT beri kesempatan siswa permanenkan akun