Analis juga mengatakan pergerakan emas mungkin telah dipimpin oleh pesanan jual besar, mendorong penurunan sekitar 20 sekitar pukul 10.27 GMT, tetapi tidak jelas siapa atau apa yang mendorong pergerakan tersebut.
Sementara itu, analis Commerzbank Daniel Briesemann mencatat bahwa harga emas bisa naik meskipun ada kenaikan suku bunga AS pada Maret karena "semuanya tergantung pada bagaimana konflik Rusia-Ukraina berkembang."
Baca juga: Harga emas turun tipis setelah pembicaraan gencatan senjata Rusia-Ukraina
Emas berada di bawah tekanan tambahan karena laporan ketenagakerjaan Automated Data Processing Inc. menunjukkan 475.000 pekerjaan baru tercipta selama Februari. Analis mencatat ini lebih baik dari yang diperkirakan.
Logam mulia lainnya, perak untuk pengiriman Mei turun 35,1 sen atau 1,37 persen, menjadi ditutup pada 25,19 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman April naik 16,1 dolar AS atau 1,53 persen, menjadi ditutup pada 1.068 dolar AS per ounce.
Harga emas jatuh 21,5 dolar, karena imbal hasil obligasi dan saham pulih
Kamis, 3 Maret 2022 10:40 WIB