"Ini adalah relokasi korban banjir bandang yang terjadi pada 2020 lalu. Saat itu, banjir terjadi di lima kecamatan termasuk Cisompet," kata Bupati.
Bencana banjir bandang yang terjadi Oktober 2020 itu karena hujan deras dan berlangsung lama kemudian aliran sungai di kawasan itu meluap dan menerjang pemukiman penduduk.
Dilaporkan ratusan rumah terendam banjir dan menyebabkan kerusakan, begitu juga seribuan warga mengungsi karena rumahnya rusak dan menghindari ancaman banjir susulan.
Selain banjir, bencana tanah longsor juga terjadi di daerah selatan Garut itu, namun beruntung dari kejadian itu tidak menimbulkan korban jiwa, hanya kerugian materi.
Baca juga: Bupati Garut siap perbaiki rumah rusak akibat banjir di Selaawi
Baca juga: BPBD Garut inventarisasi kerusakan rumah dampak banjir di Selaawi