Baca juga: Dinkes catat 6 warga di Kota Bandung terkonfirmasi Omicron
Adapun enam orang tersebut dinyatakan terkonfirmasi Omicron berdasarkan hasil pengetesan Whole Genome Sequecing (WGS) yang dilakukan Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Jawa Barat. Enam orang itu diketahui merupakan warga Kota Bandung.
Selain tes acak kepada siswa, Yana mengatakan bakal kembali memperketat sistem bekerja para Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemkot Bandung.
Nantinya kapasitas ASN yang bekerja di kantor bakal dikurangi sebesar 25 persen. Sehingga menurutnya nanti hanya 75 persen ASN yang bisa bekerja di kantor atau Work From Office (WFO).
"Mungkin minggu depan, segera, ini kan kita harus siapkan regulasinya dulu di internal ya," kata dia.
Baca juga: Pemkot Bandung kaji perbanyak ASN untuk WFH guna antisipasi varian Omicron