Jakarta (ANTARA) - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menilai laga melawan Cagliari pada pekan ke-19 Liga Italia, Selasa malam waktu setempat, tidak akan berjalan mudah untuk anak asuhnya.
Dikutip dari situs resmi klub, Selasa, Allegri meminta Juventus untuk tetap fokus dan mewaspadai Cagliari yang menurutnya, memiliki kualitas teknik tinggi di semua lini.
"Ini adalah pertandingan yang sulit, karena ada jeda setelahnya, tetapi kami harus fokus. Cagliari berada di posisi yang salah dalam klasemen, mereka memiliki kualitas teknis yang tinggi di semua area lapangan dan jika kami berpikir bahwa besok akan mudah, kami salah. Kami tidak bisa lagi melakukan kesalahan langkah," terang Allegri.
Baca juga: Juventus bungkam Bologna
Pelatih asal Italia itu lanjut mengatakan, kemenangan atas Cagliari ini penting untuk melanjutkan perjuangan Juventus di Liga Italia musim ini dan siap menatap pertandingan pada Januari mendatang.
Menurutnya, pada bulan Ferbuari nanti, Juventus akan bisa memahami apakah mereka bisa bertarung memperebutkan gelar juara Liga Italia musim ini. Selain itu, jika Juventus gagal menang melawan Cagliari, maka kemenangan atas Bologna beberapa waktu lalu akan sia-sia.
"“Untuk sisa musim, kami harus menang besok dan menjalani Januari yang bagus. Kemudian, pada akhir Februari, kami akan dapat memahami apakah kami bisa memperebutkan gelar atau tidak, tetapi jika tidak memenangkan yang berikutnya (Cagliar), kemenangan kami atas Bologna akan sia-sia," terang Allegri.