Catatan Rashford sendiri tidak buruk bersama Manchester United dengan membuat 283 penampilan di tim utama, mencetak 91 gol dan memberikan 57 assist.
Baca juga: Marcus Rashford kembali ke tempat latihan Manchester United usai operasi bahu
Sedangkan bersama timnas Inggris, dia telah mencatatkan 46 penampilan dan mencetak 12 gol. Rashford berpotensi mengikuti jejak Jadon Sancho, Jude Bellingham dan Kieran Trippier yang meninggalkan Inggris dan berkarier di luar negeri.
Bila Rashford bergabung dengan Barcelona, dia akan menjadi pemain Inggris pertama yang bermain untuk klub Katalunya tersebut sejak Gary Lineker yang bermain di Camp Nou antara 1986 dan 1989.
Barcelona incar Marcus Rashford
Sabtu, 18 Desember 2021 20:11 WIB