Cianjur (ANTARA) - DPR RI mendorong pembangunan infrastruktur Jalur Puncak II dan Jabar Selatan yang membetang di wilayah Cianjur, Jawa Barat, segera dituntaskan, bahkan Komisi V DPR RI, telah mengajukan jalan provinsi, kabupaten, maupun desa mendapat perbaikan dari anggaran pusat.
Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Muhammad Arwani Thomafi di Cianjur Senin, mengatakan pihaknya sudah mendapatkan aspirasi terkait beberapa permasalahan infrastruktur di Cianjur yang harus segera diselesaikan pemerintah pusat.
Baca juga: Bupati Bogor minta anggota DPR bantu anggarkan pembangunan Puncak II
"Kami ingin pemerintah memperhatikan fasilitas layanan publik seperti pembangunan Jalur Puncak 2 yang harus segera diselesaikan, untuk mengatasi permasalah kemacetan di jalur Puncak," katanya.
Bahkan setelah pulang dari Cianjur, pihaknya segera menyampaikan hal tersebut dalam rapat bersama kementerian dan Dirjen terkait soal penyelesaian Jalur Puncak 2 dalam waktu dekat, sehingga solusi kemacetan yang selama ini, terjadi segera teratasi.