Jakarta (ANTARA) - Data yang masuk ke Satuan Tugas Penanganan COVID-19 dari Sabtu (7/11) siang sampai Minggu pukul 12.00 WIB menunjukkan, jumlah pasien COVID-19 yang sudah sembuh bertambah 3.881 menjadi total 368.298 orang.
Menurut data Satuan Tugas, selama kurun itu kasus infeksi virus corona juga bertambah 3.880 sehingga jumlahnya sejak kasus pertama ditemukan pada Maret 2020 sampai sekarang mencapai 437.716 kasus.
Pasien yang meninggal dunia akibat penyakit yang menyerang sistem pernafasan itu, menurut data Satuan Tugas, dari Sabtu siang sampai Minggu siang bertambah 74 menjadi total 14.614 orang.
Saat ini tercatat masih ada 54.804 pasien COVID-19 yang sedang menjalani perawatan dan melakukan isolasi mandiri.
Penularan COVID-19 telah terjadi di seluruh provinsi di Indonesia dan berdampak pada 503 kabupaten/kota.
Lima provinsi yang menurut data Minggu mengalami penambahan kasus COVID-19 paling banyak meliputi DKI Jakarta dengan 826 kasus baru, Jawa Tengah dengan 640 kasus baru, Jawa Barat dengan 479 kasus baru, Jawa Timur dengan 282 kasus baru, dan Kalimantan Timur dengan 201 kasus baru.
DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan jumlah akumulatif kasus COVID-19 terbanyak dengan 112.027 kasus. Namun sebanyak 101.707 orang atau 90 persen lebih pasien COVID-19 di DKI Jakarta telah dinyatakan sembuh. Jumlah pasien yang meninggal dunia akibat penyakit tersebut tercatat seluruhnya 2.365 orang di DKI Jakarta.
Pada Minggu hanya satu provinsi yang tercatat tidak mengalami penambahan kasus COVID-19, yaitu Maluku Utara.
Baca juga: Kasus positif COVID-19 bertambah 4.262, sembuh 3.712 orang
Baca juga: Bertambah 3.778 positif COVID-19, sembuh tambah 3.563 orang
Baca juga: Kasus COVID-19 bertambah 4.065, sembuh bertambah 3.860 orang
Pasien COVID-19 yang sembuh bertambah 3.881 menjadi 368.298 orang
Minggu, 8 November 2020 17:02 WIB