Depok (ANTARA) - Universitas Indonesia (UI) dalam kegiatan pengabdian masyarakat menyerahkan seperangkat alat kesehatan (alkes) guna memudahkan pemantauan kesehatan bagi para lanjut usia di tengah kondisi pandemi COVID-19.
Ketua tim pengabdian masyarakat UI, Elsa Roselina dalam keterangannya, Minggu, mengatakan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan masyarakat Desa Sekarteja Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah dalam memantau kesehatan lansia pada situasi COVID-19.
Selain penyediaan sarana dan prasarana pemantauan kesehatan lansia (alat pemeriksaan tanda-tanda vital dan alat skrining kesehatan dasar), dilakukan juga program "capacity building" berupa deteksi dini dan skrining kesehatan dasar lansia, edukasi pencegahan jatuh, melatih kegiatan senam keseimbangan dan koordinasi lansia serta "brain gym".
“Melalui program ini, kami berharap upaya pemantauan kesehatan lansia dapat lebih ditingkatkan, lebih efektif dan efisien. Kader kesehatan desa berperan penting dalam mewujudkan hal ini, sehingga peningkatan kapasitas kader dalam menangani kesehatan lansia secara berkelanjutan harus terus dilakukan,” tambahnya.
Kegiatan penyerahan ini merupakan bagian dari program pengabdian masyarakat UI yang dimotori oleh dosen Program Pendidikan Vokasi, Elsa Roselina.
Turut hadir dalam acara serah terima, Camat Adimulyo, Kepala Desa Sekarteja, Kepala Desa Bonjok, Kepala Desa Kemujan, sekretaris desa, bidan desa, kader kesehatan dan aparatur desa. Desa Sekarteja merupakan salah satu desa yang berada di Kecamatan Adimulyo, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah.
"Kami sangat berterima kasih atas bantuan alat kesehatan ini mengingat jumlah lansia di desa kami yang cukup banyak. Kami berharap kerja sama pengabdian masyarakat ini dapat terus berlanjut di desa Sekarteja," ujar Kepala Desa Sekarterja Suharyanto.
Camat Adimulyo Heri Nugroho mengajak seluruh masyarakat desa untuk mendukung penuh kegiatan pengabdian masyarakat ini dan berharap kegiatan serupa dapat direplikasi di desa lain di wilayah Kecamatan Adimulyo.
"Kami berharap ke depannya akan semakin banyak tim pengabdian masyarakat UI yang turun ke desa-desa di wilayah Kecamatan Adimulyo guna membantu pemberdayaan masyarakat kami, baik dalam bidang kesehatan, pendidikan, ekonomi dan sosial-budaya," ujarnya.
Baca juga: UI gelar pengenalan kampus bagi mahasiswa baru secara daring
Baca juga: UI kembangkan tiga platform vaksin COVID-19
Baca juga: UI berlakukan pembelajaran jarak jauh tahun ajaran baru