Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (kedua kiri) mendengarkan penjelasan mengenai aktivitas Kawah Ratu dari petugas di Gunung Tangkuban Parahu, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Senin (29/7/2019). Dalam Kunjungannya, Ridwan Kamil mengatakan pembukaan Kawasan Taman Wisata Alam Gunung Tangkuban Parahu akan ditentukan dalam dua hari kedepan setelah melakukan rapat koordinasi dengan BPBD, Polri, TNI, PVMBG, serta pengelola TWA. ANTARA JABAR/Raisan Al Farisi/agr