Bandung (Antaranews Jabar) - Sekretaris Daerah (Sekda) kabupaten/kota se-Jawa Barat dikumpulkan di Aula Barat Gedung Sate Bandung, Rabu, oleh Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil (Emil).
Pada acara bertajuk "Sinergitas Pembangunan" tampak hadir Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum, Sekda Jawa Barat Iwa Karniwa dan sejumlah pejabat eselon II Pemprov Jawa Barat sementara itu Gubernur Emil hingga acara dimulai sekitar pukul 10.30 belum hadir karena masih menghadiri acara di Polda Jawa Barat.
Sementara itu, Sekda Jawa Barat Iwa Karniwa mengatakan ada 25 sekda kabupaten/kota yang hadir pada acara ini kecuali Sekda Bogor dan Sekda Kuningan yang dilaporkan sakit.
"Jadi acara ini bagian dari implementasi peraturan pemerintah dimana gubernur adalah sebagai wakil pemerintah pusat di daerah. Berdasarkan PP tersebut Pak Gubernur dan Pak Wagub akan memberikan informasi langsung terkait visi misi dan kanjo kampanye dimana sekarang dalam proses diajukan untuk pembahasan menjadi Perda RPJMD 2018-2023," katanya.
Menurut Iwa berdasarkan Pasal 91 ayat 1 Undang-Undang 23/2014, gubernur memiliki kewajiban menyelaraskan perencanaan pembangunan di kabupaten/kota sehingga acara ini merupakan bentuk komitmen kepemimpinan baru di Jawa Barat.
"Dan ini sinyal yang kuat dari kepemimpinan Pak Ridwan Kamil dan Kang Uu saat ini dalam membangun sinergitas dengan pemerintah kabupaten/kota se Jawa Barat. Ini untuk mewujudkan Jabar juara lahir batin dalam kolaborasi dan inovasi," ujar Iwa.
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menambahkan acara ini digelar supaya ada kesinambungan antara pembangunan di provinsi dan daerah dan walaupun RPJMD belum disahkan, pihaknya bersama Gubernur Emil akan menyampaikan gambaran rencana Pemprov Jabar membangun hubungan inovatif dan kolaboratif dengan daerah.
"Pak Gubernur tidak berharap program provinsi tidak nyambung dengan kabupaten/kota. Sekalipun ada yang bilang bupati adalah raja kecil itu betul tapi dengan kolaboratif jadi punya tujuan yang sama," katanya.
Uu mengibaratkan pesawat terbang yang akan berangkat menuju daerah tujuan memiliki titik koordinat yang jelas meski ada gangguan atau perubahan di perjalanan namun dengan tujuan yang sama, pesawat akan tiba di tujuan dengan selamat.
"Ini artinya tujuan yang akan dituju sama menuju masyarakat adil dan sejahtera," kata dia.
Oleh karena itu pihaknya mewanti-wanti para sekda untuk tidak menandantangani ajuan program yang ditawarkan pihak provinsi namun tidak sesuai visi misi M Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum.
Sekda kabupaten/kota se-Jabar dikumpulkan di Gedung Sate
Rabu, 12 September 2018 13:59 WIB