Garut (Antaranews Jabar) - Komunitas sepeda motor yang tergabung dalam Gassolin kerja sama dengan Kodim 0611 Garut memberikan bantuan paket kebutuhan pangan kepada 30 veteran perwakilan dari beberapa daerah di Kabupaten Garut, Jawa Barat, dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan ke-73 Republik Indonesia.
"Ini sebuah bentuk ucapan terima kasih kepada para veteran yang telah merebut dan menjaga kemerdekaan sehingga Indonesia bisa seperti sekarang ini," kata Ketua Pelaksana Acara Bantuan perwakilan dari Gassolin, Ginanjar G di sela-sela acara di Garut, Minggu.
Ia menuturkan, bantuan yang disalurkan kepada para veteran itu merupakan donasi salah satu perusahaan retail dan dari Kodim 0611 Garut di antaranya paket berupa beras, minyak, gula, dan sejumlah makanan lainnya.
Kegiatan sosial itu, kata dia, selain meningkatkan kesadaran diri khususnya yang terlibat dalam kelompok Gassolin, juga upaya membangun semangat patriotisme anak muda sehingga bertambah cinta terhadap Indonesia.
"Saya yakin bahwa apa yang kita berikan ini tidak ada apa-apanya dibanding perjuangan yang telah dilakukan oleh para veteran," katanya.
Ia menyampaikan, pada masa digital saat ini seringkali anak muda perlahan mulai pudar semangat patriotismenya, sehingga perlu didorong dengan berbagai kegiatan yang positif tentang kebangsaan.
Salah satunya, kata dia, kegiatan bertemu langsung dengan para veteran, dengan harapan anak muda yang hobi sepeda motor dapat kembali ingat dan senantiasa menjaga semangat kebangsaan.
"Tentunya dengan menggelar kegiatan bersama veteran ini menjadi media untuk merefleksikan kembali, barangkali ada yang lupa tentang bagaimana kemerdekaan ini diraih sehingga semangat anak muda ini kembali bergelora," katanya.
Komandan Kodim 0611 Garut, Letkol Inf Asyraf Aziz mengatakan, Indonesia merdeka karena ada jasa para pahlawan, termasuk veteran yang saat ini masih hidup.
Menurut dia, sudah menjadi kewajiban generasi muda saat ini untuk berterima kasih kepada para pahlawan kemerdekaan Indonesia.
"Ini adalah bagian dari upaya untuk mengucapkan terima kasih dari anak-anak muda, dan tentunya anak muda ini juga harus menyadari bahwa mereka pun memiliki tantangan yang besar," katanya.