Bandung (ANTARA) - Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Antasari Azhar, meninggal dunia pada Sabtu 8 November 2025 pukul 10.57 WIB.
"Ya betul, barusan saya konfirmasi ke teman jaksa lain dan pengurus Masjid Asy-Syarief BSD, bahwa akan diselenggarakan Salat Jenazah Bada Ashar," kata kuasa hukum Antasari Azhar, Boyamin Saiman melalui pesan singkatnya kepada Antara Jabar, Sabtu.
Mohon doanya agar mohon dimaafkan segalanya. "Kita doakan segalanya agar mendapatkan pahala yang sebanyak-banyaknya di akhirat," katanya.
Rencananya jenazah akan dimakamkan di San Diego Hills.
Antasari Azhar lahir 18 Maret 1953 di Pangkalpinang, Bangka Belitung. Almarhum meninggalkan istri Ida Laksmiwati dan seorang anak, Ajeng Oftarika Antasari Putri.
