"Semangat dalam memberikan yang terbaik," tulis Dito.
Timnas Indonesia akan menjalani laga penting melawan Australia pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Stadion Allianz, Sydney, Rabu (20/3) pukul 16.10 WIB.
Garuda menempati peringkat ketiga klasemen Grup C dengan enam poin dari enam laga atau satu poin di bawah Australia.
Setelah laga tersebut, skuad Garuda akan kembali ke tanah air untuk persiapan menjamu timnas Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 25 Maret.
Selanjutnya pada 5 Juni, Garuda akan menjamu timnas China dan bertandang ke markas timnas Jepang pada 10 Juni.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menpora semangati skuad Garuda jelang laga lawan Australia