Marselino Ferdinan yang mencetak dua gol kemenangan melawan Arab Saudi diprediksi akan ditaruh Kluivert di depan Thom dan Joey. Marselino akan berperan free role lebih menyerang dalam formasi ini, untuk mendukung dua striker utama yang sepertinya akan ditugaskan kepada dua pemain baru, Ole Romeny dan Septian Bagaskara.
Ole yang merupakan striker serba bisa di lini depan, akan menjadi tandem yang pas untuk Septian yang menjadi striker timnas tersubur musim ini dengan catatan tujuh gol di Dewa United.
Berikut prediksi susunan pemain Indonesia vs Australia:
Indonesia (3-4-1-2): Maarten Paes (GK), Mees Hilgers, Jay Idzes (C), Rizky Ridho, Kevin Diks, Calvin Verdonk, Thom Haye, Joey Pelupessy, Marselino Ferdinan, Ole Romeny, Septian Bagaskara.
Australia (4-2-3-1): Mathew Ryan; Aziz Behich, Harry Souttar, Kye Rowles, Nathaniel Atkinson; Jackson Irvine, Keanu Baccus; Riley McGree, Ajdin Hrustic, Martin Boyle Striker; Mitchell Duke
Head to Head
(10/09/2024) Indonesia vs Australia 0-0
(28/01/2024) Australia vs Indonesia 4-0