Rossoneri mendapat peluang menyamakan kedudukan pada menit ke-32 setelah dihadiahi penalti usai Pedersen mengganjal Rafael Leao. Pulisic mengambil penalti, tetapi eksekusinya digagalkan Milinkovic-Savic.
Pada babak kedua, Milan semakin agresif agar bisa menyamakan kedudukan. Youssouf Fofana, Joao Felix, Tijjani Reijnders bergantian mengancam Torino.
Gol balasan akhirnya tercipta pada menit ke-74. Serangan dari sayap kiri diakhiri dengan umpan silang yang dipotong, bola jatuh ke jalur Reijnders yang diselesaikan dengan sepakan keras ke sudut atas gawang Torino. Kedudukan sama kuat 1-1.
Tapi dua menit kemudian Torino membalas dua dengan mencetak gol kedua. Gvidas Gineitis mengembalikan keunggulan Torino.
Gineitis menerima umpan terobosan di kotak penalti, lalu meneruskan dengan sepakan mendatar ke arah tiang jauh yang tak bisa dijangkau Maignan.
Kedudukan 2-1 bertahan hingga selesainya pertandingan.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: AC Milan tumbang 1-2 di markas Torino
