“Keterlibatan masyarakat, khususnya simpul-simpul relawan, sangat penting baik pada tahap pra, saat, maupun pascabencana. Namun, harapan kita semua adalah agar bencana tidak terjadi,” kata Gun Gun.
Lebih lanjut, dia menegaskan bahwa surat edaran ini bukan untuk menimbulkan kepanikan, melainkan untuk meningkatkan kewaspadaan masyarakat.
“Mitigasi bencana sangat penting agar kita lebih siap dan sigap jika hal yang tidak diinginkan terjadi,” ujarnya
Melalui berbagai upaya ini, dia berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya kesiapsiagaan dan pencegahan bencana gempa bumi, khususnya yang terkait dengan potensi gempa megathrust.
Baca juga: Pemkot Bandung menargetkan 30.000 pemilih pemula buat KTP elektronik
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pemkot Bandung keluarkan surat edaran peringatan kesiapsiagaan gempa