Jawa Barat berkeinginan untuk menyandingkan gelar juara umum pada Pekan Olahraga Nasional (PON) yang baru didapat di Aceh-Sumut dengan gelar juara umum di ajang Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVII/2024 di Kota Solo, 6-13 Oktober 2024.
Penjabat Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin mengatakan, penyandingan gelar juara ini akan menjadi sejarah baru di Indonesia, namun dia meminta para atlet Peparnas untuk fokus pada setiap pertandingan agar tidak terlalu terbebani.
"Target kita juara umum. Memang target adalah juara umum, tapi yang penting adalah fokus di setiap pertandingan jangan terlalu memikirkan yang jauh," ujar Bey dalam keterangan di Bandung, Kamis.
Bey sendiri optimistis dengan keseriusan, disiplin, dan kerja keras dalam pertandingan, maka prestasi akan bisa dicapai.
"Saya melihat rasa optimistis para atlet untuk juara. Yang penting adalah semangat dan keseriusan dalam bertanding maka prestasi pun bisa dicapai," katanya.
Peparnas XVII/2024 di Solo akan mempertandingkan 20 cabang olahraga, yang mana Jabar sendiri akan mengikuti 16 cabor.
Pada cabor atletik, Jabar terbanyak dengan 74 atlet, diikuti anggar (7), angkat berat (19) , bulutangkis (25), balap sepeda (9), bowling (19), catur (24), goalball (11), judo (28), menembak (13), panahan (16), renang (37), taekwondo (10), tenis (7), tenis meja (37) dan voli duduk sembilan atlet.
Jika pada PON spirit yang dibawa adalah "Jabar Hattrick Juara", maka pada Peparnas XVII/2024 Solo semangat yang dipegang adalah "Jabar Kahiji".
Penjabat Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin mengatakan, penyandingan gelar juara ini akan menjadi sejarah baru di Indonesia, namun dia meminta para atlet Peparnas untuk fokus pada setiap pertandingan agar tidak terlalu terbebani.
"Target kita juara umum. Memang target adalah juara umum, tapi yang penting adalah fokus di setiap pertandingan jangan terlalu memikirkan yang jauh," ujar Bey dalam keterangan di Bandung, Kamis.
Bey sendiri optimistis dengan keseriusan, disiplin, dan kerja keras dalam pertandingan, maka prestasi akan bisa dicapai.
"Saya melihat rasa optimistis para atlet untuk juara. Yang penting adalah semangat dan keseriusan dalam bertanding maka prestasi pun bisa dicapai," katanya.
Peparnas XVII/2024 di Solo akan mempertandingkan 20 cabang olahraga, yang mana Jabar sendiri akan mengikuti 16 cabor.
Pada cabor atletik, Jabar terbanyak dengan 74 atlet, diikuti anggar (7), angkat berat (19) , bulutangkis (25), balap sepeda (9), bowling (19), catur (24), goalball (11), judo (28), menembak (13), panahan (16), renang (37), taekwondo (10), tenis (7), tenis meja (37) dan voli duduk sembilan atlet.
Jika pada PON spirit yang dibawa adalah "Jabar Hattrick Juara", maka pada Peparnas XVII/2024 Solo semangat yang dipegang adalah "Jabar Kahiji".