Cianjur (ANTARA) - Basarnas Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, bersama BPBD setempat menempatkan sekitar 1.000 relawan di obyek wisata di Cianjur untuk mengantisipasi kemungkinan terjadi kecelakaan yang menimpa wisatawan.
Komandan Regu Basarnas Cianjur, Andika Zain di Cianjur, Jumat, mengatakan untuk pengamanan dan penanganan cepat bencana dan kecelakaan yang menimpa wisatawan selama libur panjang hari raya, pihaknya mendirikan posko bersama di sejumlah titik di jalur mudik Cianjur.
Baca juga: Basarnas Cianjur temukan jasad santri yang terbawa arus sungai
"Kami juga mendirikan pos keselamatan di sejumlah obyek wisata air seperti di pantai selatan Cianjur bekerja sama dengan Polair Polres Cianjur, BPBD Cianjur, PMI Cianjur, dan Damkar Cianjur, serta relawan se-Cianjur," katanya.
Petugas gabungan disiagakan mulai dari H-7 hingga H+7 Lebaran, di mana petugas akan memberikan berbagai pelayanan kemanusiaan termasuk melakukan upaya cepat ketika terjadi kecelakaan di jalan raya, pantai, dan waduk.
Petugas yang ditempatkan di obyek wisata juga melakukan pengawasan dan imbauan pada wisatawan agar tetap mengutamakan keselamatan dan menghindari air terjun atau pantai ketika hujan turun deras disertai angin kencang yang berpotensi mengancam keselamatan.
"Petugas akan melakukan pengawasan terhadap wisatawan yang menghabiskan libur panjang hari raya di obyek wisata di Cianjur, terutama wisata pantai, di mana Relawan Tangguh Bencana (Retana) BPBD Cianjur sudah disiagakan," katanya.
Basarnas bersama BPBD tempatkan 1.000 relawan di obyek wisata Cianjur
Jumat, 12 April 2024 17:26 WIB