Karawang (ANTARA) - Bupati Karawang Aep Syaepuloh menyampaikan agar seluruh organisasi perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, siap melakukan percepatan pembangunan daerah pada tahun 2024.
"Saya ingin seluruh kepala OPD (organisasi perangkat daerah) segera menyiapkan dan menjalankan seluruh kegiatan yang menunjang percepatan pembangunan Karawang," kata bupati, di Karawang, Kamis.
Ia mengatakan, pembangunan harus terus dilakukan karena itu merupakan salah satu kegiatan yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.
"Saat pembangunan direalisasikan, jangan lupa diawasi sebaik-baiknya, agar kualitasnya tetap terjaga," katanya.
Sementara itu, pada tahun ini Pemerintah Kabupaten Karawang telah melakukan pemetaan sejumlah proyek prioritas. Di antaranya adalah jembatan Cilebar Rp12 miliar, jembatan Ciselang Rp10 miliar, dan di wilayah Rengasdengklok Rp10 miliar.
Kepala Bidang Jalan dan Jembatan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Karawang, Tri Winarto mengatakan bahwa pada tahun 2024 pihaknya juga mengusulkan bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) dan mendapatkan Rp62 miliar.