Dia menambahkan akan berjanji untuk memberikan kebutuhan pangan yang murah di tengah harga kebutuhan pokok yang semakin melonjak.
“Kita akan bicara bagaimana pangan ini harus dikendalikan oleh negara, tidak boleh pangan itu menjadi bahan liberal yang diperdagangkan. Negara yang harus bertanggung jawab,” kata Ganjar.
Adapun pada kegiatan kampanye terbuka ini didukung sejumlah tokoh masyarakat, seperti Letnan Jenderal TNI (Purn.) Solihin G.P., personel grup band religi Bimbo, personel Slank, kelompok budaya, pelaku UMKM, dan musisi tanah air.
Sejumlah band dan penyanyi juga turut tampil di antaranya Once Mekel, Naff, Pas Band, Kuburan, Deadsquad, Farah Ambyar, Andi/Rif, Sisitipsi, Ipang Lazuardi, Kiki Syarah, Dina KDI, Sandy Canester, Bella, dan Slank.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ganjar ditemani Megawati kampanye di Lapangan Tegallega Bandung