Ia menyampaikan pengembang perumahan di Garut saat ini sudah merencanakan pembangunan rumah di lahan seluas 20 hektare dengan jumlah rumah sebanyak 1.400 unit di wilayah Kecamatan Banyuresmi.
Baca juga: Pemkab Garut latih masyarakat manfaatkan eceng gondok jadi produk kerajinan
"Kita menginginkan seperti ini (membangun perumahan besar) untuk mengurai titik kota baru, di mana fasilitasnya lengkap," katanya.
Ia menambahkan pengembang selama ini melakukan pembangunan perumahan tergantung dari jumlah kuota rumah yang tersedia di daerah, tahun ini Garut mendapatkan kuota 7 ribu unit rumah, tahun depan mudah-mudahan bisa 15 ribuan unit.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Wabup Garut minta pengembang bersatu bangun komplek perumahan besar