Jakarta (ANTARA) - Ragam peristiwa di Indonesia sejak Senin (1/8) yang disiarkan ANTARA dan masih layak anda baca kembali untuk informasi pagi ini.
1. Wapres: Pastikan publikasi karya ilmiah bermanfaat bagi industri
Wakil Presiden Ma'ruf Amin meminta publikasi karya ilmiah yang dilakukan peneliti dan akademisi nasional dapat betul-betul dimanfaatkan oleh industri.
Selengkapnya baca disini
2. Survei Polmatrix: Elektabilitas Prabowo capai 28,4 persen
Hasil survei Polmatrix Indonesia menunjukkan elektabilitas Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto mencapai 28,4 persen, sedangkan bakal capres PDIP Ganjar Pranowo sekitar 23,5 persen dan Anies Baswedan 14,7 persen.
Selengkapnya baca disini
3. Presiden ajak tokoh agama berzikir dan optimistis Indonesia Emas 2045
Presiden RI Joko Widodo mengajak seluruh tokoh agama, kiai, habib, alim ulama hingga santri untuk melantunkan zikir terhadap bangsa Indonesia menjelang HUT Ke-78 RI dan optimistis mewujudkan Indonesia Emas tahun 2045.
Selengkapnya baca disini
4. Menpan minta birokrasi harus berdampak turunkan stunting
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas menyebut kerja-kerja birokrasi harus memiliki dampak langsung kepada penurunan stunting di masyarakat.
Selengkapnya baca disini
5. Masa jabatan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul berakhir pada 5 September 2023
Masa jabatan M Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum sebagai Gubernur Jawa Barat dan Wakil Gubernur Jawa Barat akan berakhir pada tanggal 5 September 2023.
Selengkapnya baca disini
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kemarin, Survei Polmatrix hingga kerja penurunan stunting