Ia menambahkan pihaknya terus melakukan patroli pada bulan Ramadhan, di mana semua Polsek yang berada di zona timur dan zona bertugas menyisir di sepanjang jalur pantura mulai dari Susukan hingga Losari.
Arif mengatakan, patroli kali ini merupakan langkah preventif yang dilaksanakan Polresta Cirebon, dan ini dilakukan rutin dari mulai siang, sore, hinggs malam hari untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif.
Baca juga: Polresta Cirebon tangkap 4 perampok spesialis minimarket
Adapun sasaran dari patroli adalah geng motor, premanisme, peredaran dan penyalahgunaan narkoba maupun miras, knalpot bising, serta kejahatan jalanan lainnya yang meresahkan masyarakat.
"Kami pastikan Polresta Cirebon dan Polsek jajaran tidak akan segan-segan melakukan tindakan tegas dan tindakan keras kepada para pelaku kejahatan yang melakukan aksi kriminalitas di Kabupaten Cirebon," katanya.
Polresta Cirebon tangkap 7 orang diduga akan tawuran
Rabu, 29 Maret 2023 20:30 WIB