Depok (ANTARA) - Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Depok Widyati Riyandani mengatakan saat ini konsep pertanian di Kota Depok adalah melaksanakan pembangunan pertanian perkotaan atau urban farming.
"Dengan konsep urban farming mampu mengintegrasikan sektor pertanian, perikanan maupun ketahanan pangan untuk meningkatkan ketahanan pangan keluarga," kata Widyati Riyandani di Depok, Senin.
Oleh karenanya komoditi yang dipilih adalah komoditi sayur-sayuran yang dapat meningkatkan kesehatan bagi kita semua
Untuk meningkatkan urban farming pada tahun ini pihaknya menyiapkan kegiatan Pekarangan Pangan Lestari (P2L), Rumah Pangan Lestari (RPL) , pemanfaatan lahan terbatas untuk budidaya ikan konsumsi, serta pengolahan hasil perikanan menjadi support sistem dalam program Kampung Cerdas Ramah Keluarga (Caraka).
"Kampung Caraka generasi pertama akan dilaksanakan pada tahun ini dan generasi kedua pada tahun 2024," katanya.
Pemkot Depok kembangkan konsep "urban farming"
Senin, 20 Februari 2023 17:33 WIB