Abu Dhabi (ANTARA) - Uni Emirat Arab (UAE) menyampaikan belasungkawa dan solidaritas kepada Indonesia atas bencana gempa yang mengguncang Pulau Jawa (Cianjur) dan menelan ratusan korban meninggal.
Lewat pernyataan, Kementerian Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional (MoFAIC) menyatakan belasungkawa yang tulus kepada pemerintah dan rakyat Indonesia serta bagi keluarga korban. Mereka berharap agar para korban luka segera diberikan kesembuhan.
Kantor berita Anadolu juga memberitakan bahwa Kementerian Luar Negeri Turki lewat pernyataan pada Senin (21/11) mengungkapkan "kesedihan mendalam" atas bencana tersebut.
"Kami menyampaikan bela sungkawa yang tulus bagi kerabat korban serta kepada sahabat, saudara dan pemerintah Indonesia serta mendoakan supaya para korban cedera segera pulih," demikian kementerian Turki.
Presiden Prancis Emmanuel Macron melalui Twitter juga menuliskan: "Indonesia dilanda gempa kuat. Pikiran kami bersama para korban."
Sumber: WAM, Anadolu
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: UAE dan sejumlah negara lain sampaikan belasungkawa gempa Indonesia