Jakarta (ANTARA) - Kemenangan yang diraih ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan pada babak perempat final, Jumat, memastikan terjadinya pertemuan sesama pasangan Indonesia pada babak semifinal Kejuaraan Dunia 2022.
Pasangan peringkat tiga dunia berjuluk The Daddies itu sudah ditunggu oleh junior mereka, yaitu ganda ranking lima dunia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang lebih dulu mengamankan tiket babak empat besar.
Kepastian The Daddies ke semifinal Kejuaraan Dunia 2022 didapat setelah mengandaskan ganda putra asal India, MR Arjun/Dhruv Kapila di perempat final.
Pasangan yang sudah menikmati tiga gelar juara dunia, menang dengan dua gim langsung 21-8, 21-14 lewat penampilan yang solid di Tokyo Metropolitan Gymnasium.
Faktor pengalaman dan kematangan teknik membuat Hendra/Ahsan tampil sebagai pasangan yang bermental juara. Meski sudah berusia di atas 30 tahun --bahkan Hendra baru saja berulang tahun yang ke-38 pada 25 Agustus, namun Hendra/Ahsan mampu mengakali kebolehan Arjun/Kapila yang lebih enerjik.
Setiap perpindahan dan pukulan The Daddies begitu efisien sehingga tidak memaksa mereka mengeluarkan energi yang berlebihan. Beruntung mereka dapat mengakhiri pertandingan dalam dua gim langsung setelah berlaga dalam 29 menit.
Berdasarkan laporan Federasi Badminton Dunia (BWF) di laman resminya, skor pertemuan antara The Daddies dan Fajar/Rian tercatat imbang 2-2. Pertandingan terakhir terjadi di Malaysia Masters bulan Juli yang dimenangkan oleh Fajar/Rian.