Telkomsel juga bermitra dengan Kementerian Agama untuk posko haji sehingga gerai juga bisa memberikan informasi seputar layanan haji Indonesia, seperti kegiatan manasik haji, keberangkatan dari Tanah Air dan periode ibadah di Tanah Suci.
Baca juga: Telkomsel buka layanan GraPARI secara online
"Kami akan terus berupaya memastikan kemudahan dan kenyamanan pengalaman berkomunikasi bagi seluruh pelanggan dan membuka lebih banyak peluang dengan dukungan jaringan terluas dan terkuat. Semoga para jemaah haji periode 2022 dapat menjalankan ibadah haji sebaik-baiknya dan pulang kembali ke tanah air dengan haji yang mabrur," kata Saki.
Telkomsel menyediakan paket RoaMAX Haji untuk menunjang komunikasi selama di Arab Saudi, berisi kuota internet 15GB, kuota telepon 120 menit, kuota SMS 12 pesan dan masa aktif 45 hari. Paket ini dijual mulai dari Rp450.000.
Paket ini bisa dibeli tanpa harus membeli kartu perdana atau kartu SIM lokal Arab Saudi. Jika mengalami kendala, baik ketika berada di Indonesia maupun Arab Saudi, konsumen bisa menghubungi pusat layanan 24 jam dan berbahasa Indonesia pada nomor +62811000333, asisten virtual di aplikasi MyTelkomsel, situs resmi Telkomsel dan akun media sosial resmi di Facebook Messenger, Telegram dan LINE.