Kota Bogor (ANTARA) - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bogor Atang Trisnanto siap maju dalam pemilihan legislatif (pileg) tingkat DPR RI jika turun restu dari Dewan Perwakilan Pusat (DPP) PKS yang masih menggodog nama-nama calon dari kader-kader terbaiknya.
Atang yang merupakan Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) PKS Kota Bogor di Kota Bogor, Jumat, mengatakan pengajuan bakal calon merupakan hak dari DPD, namun masih ada penyaringan dari Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Jawa Barat hingga keputusan DPP.
Baca juga: Ketua DPRD Kota Bogor dukung moratorium izin 222 minimarket
"Jadi keputusan saya ada di mana dan si A ada dimana itu semua menunggu keputusan DPP," ujar Atang.
Atang menyatakan memang berharap dapat melenggang ke DPR RI untuk berkontribusi secara nasional, meskipun posisinya sebagai anggota dewan yang langsung dipercaya menjadi ketua DPRD Kota Bogor baru satu kali, periode 2019-2024.
Ketua DPD PKS Kota Bogor itu merasa pengalamannya yang pernah menjadi Tenaga Ahli Anggota Komisi IV DPR RI, membidangi masalah pangan, pertanian, perikanan, kelautan, dan kehutanan, total dalam memberikan kontribusi isu-isu pertanian dan kehutanan kala itu menjadi salah satu bekal.
Ketua DPRD Kota Bogor Atang Trisnanto siap maju ke DPR
Jumat, 27 Mei 2022 16:44 WIB