Indramayu (ANTARA) - Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Pol Suntana meninjau jalur arteri Pantai Utara (Pantura) Indramayu untuk memastikan kesiapan jalan dan rambu di daerah tersebut menjelang mudik Lebaran 2022.
"Pengecekan jalur arteri ini untuk memastikan kondisi jalan layak dilalui," katanya, di Indramayu, Selasa.
Baca juga: Polisi bangun pos baru di Cileunyi untuk gerak cepat jika ada kecelakaan
Suntana mengatakan pihaknya melakukan peninjauan jalur arteri mulai dari perbatasan Bekasi dan Karawang sampai arah timur perbatasan Cirebon.
Menurutnya, pengecekan jalur mudik arteri itu memastikan kondisi jalan pantura layak digunakan selama mudik Lebaran 2022.
"Pengecekan jalur arteri yang kita lakukan sepanjang perbatasan Bekasi, Karawang sampai Cirebon," tuturnya.