Kupang (ANTARA) - Presiden Joko Widodo meresmikan tiga lokasi taman wisata dan kuliner di Pantai Kelapa Lima Kota Kupang, NTT yang dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPUPR) dalam rangka mendukung kawasan pariwisata di daerah itu.
"Saya sangat terkesan dengan pembangunan kawasan ini mulai dari Kota Lama Kota Kupang dan juga di Pantai Kelapa Lima serta koridor tiga jalan Fran Seda," katanya saat secara simbolis meresmikan Pantai Kelapa Lima di Jalan Timor Raya, Kota Kupang, Kamis pagi.
Baca juga: Presiden Jokowi pesan kerajinan UMKM Jabar untuk suvenir delegasi G20
Tak hanya itu orang nomor satu di Indonesia itu juga mengapresiasi upaya dari Kementerian PUPR yang saat ini tengah membangun pengembangan air bersih di kali dendeng serta sekolah dan politeknik.
Jokowi mengaku tidak mengetahui untuk pembangunan tiga taman wisata dan kuliner di Kota Kupang itu nilainya berapa, karena memang ia tidak mendapatkan informasi berapa nilainya.
"Saya tidak tahu untuk pembangunan taman wisata dan Kuliner ini nilainya berapa, tetapi pasti nilainya banyak," ujar dia.