Sementara untuk kasus kematian bertambah tiga orang, sehingga dari awal kasus itu diumumkan, warga Indramayu yang meninggal dunia akibat COVID-19 total mencapai 801 orang.
Dede menambahkan saat ini kasus COVID-19 di Indramayu terus menunjukkan tren kenaikan, untuk itu masyarakat perlu lebih memperketat protokol kesehatan.
Agar kasus yang saat ini sedang meningkat bisa segera melandai dan bisa dikendalikan, katanya, vaksinasi juga harus terus digencarkan. Masyarakat diminta untuk segera mengikuti program vaksinasi, selain tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan.
Kasus aktif COVID-19 di Indramayu capai 2.056 orang
Kamis, 3 Maret 2022 21:56 WIB