Baca juga: Rupiah Jumat sore melemah dibayangi inflasi AS
Pada Desember 2021 neraca perdagangan Indonesia mengalami surplus 1,02 miliar dolar AS dengan nilai ekspor 22,38 miliar dolar AS dan impor 21,36 miliar dolar AS.
Surplus yang terjadi pada Desember 2021 merupakan surplus selama 20 bulan beruntun yang selalu mengalami surplus.
Sementara itu surplus neraca perdagangan kumulatif RI sepanjang 2021 mencapai 35,34 miliar dolar AS yang sekaligus menjadi yang tertinggi sepanjang sejarah perdagangan Indonesia dengan total nilai ekspor 231,54 miliar dolar AS dan impor 196,2 miliar dolar AS.
Rupiah pada pagi hari dibuka menguat ke posisi Rp14.351 per dolar AS. Sepanjang hari rupiah bergerak di kisaran Rp14.323 per dolar AS hingga Rp14.353 per dolar AS.
Sementara itu kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia pada Senin menguat ke posisi Rp14.338 per dolar AS dibandingkan posisi hari sebelumnya Rp14.359 per dolar AS.
Baca juga: Kurs Rupiah jelang akhir pekan melemah merespon rilis data inflasi AS