Pemain berusia 26 tahun itu selama musim ini hampir tidak tampil membela sang juara bertahan yang tengah memuncaki klasemen Serie A dan menapaki 16 besar Liga Champions.
Sassuolo akan menghadapi Juventus pada perempat final pertama mereka dalam Piala Italia setelah mengalahkan Cagliari 1-0 sekitar satu jam sebelumnya.
Tendangan voli Abdou Harroui pada menit ke-18 sudah cukup membawa tim asuhan Alessio Dionisi mencapai delapan besar. Ini adalah tonggak bersejarah bagi tim yang sudah lama menjadi tim liliput di Italia tersebut, demikian AFP.