Jakarta (ANTARA) - Berikut adalah ringkasan perkembangan pandemi COVID-19 di berbagai belahan dunia hari ini:
Jenis masker terbaik untuk mencegah COVID-19
Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) mengatakan orang Amerika harus memakai masker yang memiliki perlindungan terbaik.
Baca juga: Kabar terkini pandemi COVID-19 di seantero dunia
Masker N95 dirancang untuk menyaring sedikitnya 95 persen partikel di udara dan mencegah masuk partikel berukuran lebih dari 0,3 mikron.
Masker KN95 dan KF94 masing-masing disertifikasi di China dan Korea Selatan dan memberikan perlindungan yang sama dengan masker N95. KF adalah singkatan dari "Korean filter" dan memiliki tingkat penyaringan 94 persen.
CDC mengatakan masker dirancang untuk sekali pakai tapi bisa digunakan lebih dari sekali jika terjadi kelangkaan. Badan itu mengatakan N95 sebaiknya tidak digunakan lebih dari 5 kali.
CDC juga mengatakan masker medis yang dipakai bersama masker kain bisa memberikan perlindungan ekstra jika N95 tidak tersedia.
Kabar COVID-19 dunia, dari masker terbaik sampai gangguan daya ingat
Rabu, 19 Januari 2022 14:09 WIB