Jakarta (ANTARA) - PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia dan PT Mercedes-Benz Indonesia merakit dua sedannya, yaitu S-Class dan E-Class edisi terbaru di pabrik Mercedes-Benz Indonesia di Wanaherang, Jawa Barat.
Dengan diperkenalkannya dua sedan mewah Mercedes-Benz baru, merek dengan logo bintang tiga sudut ini melanjutkan komitmen kuatnya sebagai satu-satunya perusahaan mobil Eropa yang berinvestasi dan merakit kendaraan di fasilitasnya sendiri di Indonesia.
Baca juga: Daimler operasikan pabrik Wanaherang untuk kendaraan Mercedes
"Sedan mewah baru dari Mercedes-Benz menjadi tolok ukur di kelasnya masing-masing dan kami bangga produk baru ini dirakit di pabrik Mercedes-Benz Indonesia di Wanaherang," ujar Presiden Direktur PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia Choi Duk Jun, dalam keterangannya, Selasa.
Presiden Direktur PT Mercedes-Benz Indonesia Patrick Schwind menjelaskan, S-Class adalah limusin mewah terkemuka di segmennya dan pihaknya telah berhasil menerima “Green Quality Release” dari auditor independen untuk perakitan kendaraan ini di Indonesia.
Mercedes-Benz S-Class dan E-Class baru kini dirakit di Jawa Barat
Selasa, 30 November 2021 8:54 WIB