Cianjur (ANTARA) - Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan (Diskoperindag) Cianjur, segera berkoordinasi dengan dinas dan instansi terkait lainnya untuk menstabilkan harga cabai yang terus merangkak naik.
"Kenaikan harga cabai sudah terjadi sejak satu bulan terakhir di sejumlah pasar tradisional. Bahkan harapnya terus merangkak naik," kata Kasi perdagangan, Diskoperindag Cianjur, Sukri di Cianjur Senin.
Hingga saat ini, pihaknya mencatat laporan dari pedagang di Pasar Induk Pasirhayam, cabai merah masih dijual Rp85.000 per kilogram, sedangkan cabai rawit Rp100.000 per kilogram.
Pedagang cabai di wilayah tersebut, ujar dia mendapat pasokan dari luar daerah seperti Jawa Tengah dan Jawa Timur yang saat ini sebagian besar tengah mengalami gagal panen karena faktor cuaca.
"Untuk melakukan stabilisasi harga kembali cukup sulit karena cabai bukan barang subsidi, sehingga kami akan segera berkoordinasi dengan dinas dan instansi terkait lain untuk melakukan berbagai upaya," katanya.
Ia menambahkan salah satunya berkoordinasi dengan Dinas Pertanian Cianjur, untuk melakukan pembinaan pada petani cabai. Sedangkan untuk mengantisipasi adanya permainan harga, pihaknya akan berkoordinasi dengan Polres Cianjur.
"Harapan kami dengan berbagai upaya tersebut dapat menjadi solusi kembali normalnya harga cabai. Sedangkan pihak kepolisian dapat membantu agar tidak terjadi permainan atau penimbunan cabai yang berdampak terhadap keresahan warga," katanya.
Sementara sejumlah pedagang di pasar tradisional di Cianjur, masih membatasi stok pembelian ke tingkat agen untuk menghidari kerugian karena sepinya pembeli sejak harga cabai merangkak naik bahkan melambung hingga tiga kali lipat dari harga normal yang biasa dijual Rp30.000 per kilogram, saat ini menjadi Rp100.000 per kilogram.
"Satu hari cabai yang bisa kami jual terus menurun, per hari biasanya menjual sampai 20 kilogram, saat ini terjual 10 kilogram per hari saja sudah bagus. Untuk menghindari kerugian kami tidak banyak memesan ke agen atau distributor yang biasa memasok cabai," kata Yusi (25) pedagang cabai di Pasar Muka, Cianjur.
Baca juga: Harga cabai rawit di Cianjur melambung jadi Rp100.000 per kilogram
Baca juga: Disperindag Garut telusuri penyebab kenaikan harga cabai di pasaran