Jakarta (ANTARA) - Yamaha memperkenalkan sepeda motor naked sport bermesin 250cc, MT-25 model tahun 2020, secara serentak di Asia dan Eropa pada Rabu (2/10).
MT-25 generasi terbaru ditawarkan dalam tiga varian warna meliputi Matte Grey, Metallic Blue dan Metallic Black, yang dijual seharga Rp53,9 juta berstatus on the road Jakarta.
"Penyegaran terhadap MT-25 adalah suatu upaya dari Yamaha Indonesia untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan konsumen yang terus berkembang seiring dengan perubahan tren gaya hidup masa kini," kata Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), Yordan Satriadi, dalam keterangan persnya Kamis.
"Kami yakin dengan desain baru yang semakin sporty serta fitur lebih modern akan membuat MT-25 generasi terbaru menjadi primadona yang menambah gairah pasar naked sport 250cc," kata Yordan.
Mengusung konsep urban big bike design, MT-25 generasi baru menggunakan suspensi Up Side Down (USD) yang tidak hanya terlihat lebih gahar, namun dapat meningkatkan kemampuan handling untuk berkendara lincah dan agresif.
Desain cover body pada MT-25 dibuat menjadi lebih besar dengan lekukan garis tegas yang kekar. Selain itu, adanya cover penutup udara (air scoop) yang menjadi ciri khas dari MT-series turut memberikan kesan sangar pada motor.
Terdapat desain baru pada lampu depan berteknologi LED projector. Lampu sign dan lampu belakang juga sudah memakai LED untuk pencahayaan optimal dan tahan lama. MT-25 terbaru sudah memakai full digital speedometer dengan shift timing light sebagai tanda perpindahan gigi.
Sepeda motor pesaing Kawasaki Z250 dan Honda CB250R itu tetap mempertahankan tangkai kemudi (stang) lebar guna membuat posisi berkendara lebih tegap.
MT-25 anyar dibekali mesin 250cc DOHC 6-percepatan 2 Silinder dan 8 katup berpendingin cairan. Mesin itu menyemburkan tenaga 26,5 kW/12.000 rpm dan torsi 23,6 Nm/10.000 rpm.
Baca juga: Persiapan sebelum memodifikasi sepeda motor
Baca juga: Berawal dari hobi, custom motor karya pemuda Bandung tembus pasar Internasional