Video - ANTARA News jawabarat

DKPP Bandung gencarkan vaksinasi unggas waspadai flu burung

ANTARA - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bandung menggencarkan program vaksinasi kombinasi ND+AI Inaktif kepada ratusan unggas milik peternak, di Kantor DKPP Kota Bandung, Selasa (7/3). Vaksinasi yang berlangsung setiap hari sejak Senin (6/3) dilakukan sebagai langkah antisipasi potensi penyebaran virus flu burung yang saat ini tengah merebak di sejumlah daerah di Jawa Barat. (Mochammad Mardiansyah Al Afgha/Andi Bagasela/Rully Yuliardi Achmad)