Indramayu (Antaranews Jabar) - Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, mencatat produksi atau pendaratan ikan di tempat pelelangan ikan (TPI) dari bulan Januari sampai dengan Oktober 2018 sebanyak 25,9 ribu ton.
"Sudah 25,9 ribu ton ikan didaratkan di TPI yang berada di Indramayu," kata Kepala Bidang Pemberdayaan Nelayan Kecil Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Indramayu, Asep Suryana di Indramayu, Senin.
Menurut Asep, ikan tersebut merupakan tangkapan para nelayan, baik dengan kapal kecil maupun besar yang didaratkan di TPI.
Sedangkan untuk setiap bulannya, rerata ikan yang didaratkan di Indramayu yaitu 2.500 ton.
"Untuk jenis ikan hasil tangkapan para nelayan itu di antaranya, ikan Manyung, Selar, Layang, Tongkol dan ada beberapa jenis lainnya," tuturnya.
Jika dinilai dengan Rupiah, produksi ikan di Indramayu, pada tahun 2018, sampai bulan Oktober mencapai Rp415,55 miliar.
Indramayu sendiri merupakan penyumbang produksi ikan terbesar untuk Jawa Barat, dan ini akan terus dijaga, agar bisa memenuhi target produksi.
Ia menambahkan di tahun 2017, produksi ikan di Indramayu mencapai 35 ribu tone dan jika dinilai rupiah yaitu Rp500 miliar.
Produksi ikan di Indramayu 25,9 ribu ton
Selasa, 20 November 2018 10:21 WIB