Bandung (Antaranews Jabar) - Direktur Utama bank bjb Ahmad Irfan meresmikan bjb University sebuah tempat pelatihan dan diklat untuk seluruh pegawai bank tersebut di Jalan Cikapundung Kota Bandung, Rabu, di mana keberadaan bjb University ini diharapkan mampu menciptakan banker bertaraf internasional.
"bjb University ini sebetulnya sudah `soft launching` sejak tahun 2015 lalu. Target kita semua bisa ikut diklat di sini. Total 7.500 karyawan kita, tahun ini kita targetkan 1.000 karyawan ikut diklat di sini. Kita ingin bjb University ini bisa menghasilkan banker-banker terbaik di Indonesia bahkan internasional," kata Ahmad Irfan.
Selain itu, lanjut dia, bjb University juga merupakan salah satu wujud komitmen bank daerah itu untuk pengembangan kualitas insan bjb melalui program pendidikan yang berkualitas dan selaras dengan tujuan bisnis dan strategi bank bjb dalam rangka mendukung pencapaian visi perusahaan dan mengantisipasi tantangan global maupun lokal.
"Oleh karenanya, kami mendirikan bjb University sebagai wadah untuk melahirkan insan bjb yang handal dan siap menghadapi tantangan kerja yang semakin meningkat. bjb University berperan menjadi pusat pengembangan insan bjb yang unggul dan berintegritas untuk mendukung terciptanya kinerja yang memiliki keunggulan kompetitif berkelanjutan," katanya.
Dia mengatakan sebagai agent of development, bank bjb senantiasa menciptakan inovasi-inovasi bisnis perbankan yang prima sebagai komitmen dalam berkontribusi unruk pembangunan Indonesia dan memahami masyarakat Indonesia.
"Bank bjb sebagai bank pembangunan derah terbesar di Indonesia yang kini telah bertransformasi menjadi bank nasional fokus membangun fondasi lebih kuat untuk pertumbuhan yang berkualitas," kata dia.
Ia mengatakan dalam meneruskan pencapaian visi perusahaan dan mengantisipasi tantangan global maupun lokal maka diperlukan SDM yang handal yang memiliki daya tahan dan daya saing yang berkualitas.
Pengembangan insan bjb, menurut dia, adalah salah satu aspek penting dalam membangun fondasi yang lebih kuat dan kegiatan pengembangan organisasi perseroan diarahkan untuk mendukung strategi dan pengembangan bisnis jangka panjang sehingga bank BJB memiliki daya lahan dan daya saing yang lebih tinggi.
"Bank bjb lelah berhasil mencatatkan peningkatkan kinerja yang sangat cemerlang dan terus tumbuh berkualitas. Tentunya hal ini adalah buah dari kerja keras seluruh insan bank bjb. Kami senantiasa terus meningkatkan kualitas SDM untuk menambah wawasan bisnis yang Iebih baik dalam menjawab tantangan bisnis global," katanya.
Di seluruh level organisasi bank bjb, setiap insan bjb memiliki kesempatan yang setara dalam proses pengembangan karir sesuai dengan kinerja, kompetensi, pengalaman dan kriteria lainnya yang ditetapkan serta kesempatan dalam mendapatkan pendidikan dan pelatihan yang terintegrasi ke dalam bjb University.
Dia menjelaskan bjb University melaksanakan dan mengintegrasikan program pembelajaran dengan menerapkan branded learning solution, meningkatkan leadership pegawai melalui pengembangan karakter dan integritas yang berbasis budaya perusahaan GO SPIRIT.
Kemudian mendorong optimalisasi kinerja pegawai yang meliputi technical skill, profesional, manajerial dan leadership serta meningkatkan kapabilitas dan kapasitas sumber daya manusia secara terus menerus, terencana, adaptif dan inovatif.
bjb University juga memiliki program pendidikan yang fokus pada pengembangan bisnis perseorangan, yaitu dengan pengembangan Learning Management System (LMS) yang iuga merupakan salah satu bagian dari penyempurnaan sistem pembelajaran di bank bjb di mana terbagi ke dalam enam program pengembangan insan bib (employee engagement).
Keenam program tersebut yakni Staff Leadership Engagement Program, Fundamental Leadership Engagement Program, Officer Leadership Engagement Program, Talent Leadership Engagement Program, Successor Leadership Engagement Program dan High Performance Leadership Engagement Program.
"Gedung BJB University di Jalan Cikapundung Bandung ini memiliki sarana dan prasarana pendidikan yang lengkap untuk memenuhi kebutuhan pengembangan kualilas insan bjb dengan dukungan kenaga pengajar internal dan eksternal yang telah memiliki pengalaman," kata Dirut bank BJB.
Keberadaan bjb University sebagai bentuk sumbangsih bank BJB dalam pembangunan human capital di Indonesia dan memahami kebutuhan kompetensi masyarakat Indonesia," katanya.
bjb University diharapkan ciptakan banker taraf internasional
Rabu, 18 Juli 2018 12:23 WIB