Sebelumnya, Indonesia sebenarnya mendapatkan peluang emas dengan hadiah penalti yang diberikan wasit pada menit 16. Namun sayangnya Kevin Diks gagal memanfaatkan peluang emas tersebut dengan kiper Australia Mathew Ryan berhasil menggagalkan upaya tersebut.
Dalam laga ini, Indonesia mendapatkan tambahan kekuatan baru lewat pemain Liga Championship Inggris Oxford United Ole Romeny dan Liga Eredivisie Go Ahead Eagles Dean James yang debut menjadi starter.
Indonesia saat ini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup C di bawah Australia, dan pemuncak klasemen Jepang. Pada pertemuan pertama di Gelora Bung Karno Jakarta, Indonesia bermain imbang 0-0 melawan Australia pada 9 Oktober 2024.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Timnas Indonesia tertinggal 0-2 lewat dua gol cepat Australia