Kota Bogor (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor, Jawa Barat, kembali menerima logistik Pilkada serentak 2024 berupa kotak suara di gudang logistik POW, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Pabaton, pada Kamis malam.
Sekretaris KPU Kota Bogor Hangga Pramaditya mengatakan, logistik pilkada yang diterima ini merupakan pengiriman yang ketiga.
“Di awal kami menerima pengiriman bilik suara, lalu kami menerima tinta dan segel, lalu sore hari ini kpu mendapatkan kiriman logistik berupa kotak suara,” ujar Hangga.
Ia menyebutkan, KPU Kota Bogor menerima sebanyak total 3.072 kotak suara. Dengan rincian, dua kotak suara untuk masing-masing tempat pemungutan suara (tps), ditambah cadangan dua kotak suara untuk enam kecamatan se-Kota Bogor.