Ia berharap kasus tersebut tidak terjadi di Garut, meski begitu masyarakat harus selalu waspada dengan mengetahui bagaimana cara pencegahannya seperti tidak melakukan hubungan badan berisiko.
Jika di lapangan menemukan dugaan pasien terpapar cacar monyet, kata Asep, maka petugas kesehatan akan menindaklanjutinya dengan memeriksa darah dan sebagainya.
"Semua fasilitas kesehatan mempunyai hotline bilamana ditemukan gejala seperti itu langsung ditindaklanjuti untuk pemeriksaan sampel darah dan sebagainya," katanya.